Suara.com - Keheningan Najwa Shihab dari ruang publik dan media dalam beberapa bulan terakhir mulai memunculkan dugaan di berbagai kalangan.
Salah satu dugaan yang paling banyak mencuat adalah bahwa dia tengah mendampingi sang suami, Ibrahim Sjarief Assegaf.
Diketahui, pria yang akrab disapa Baim itu meninggal dunia pada Selasa, 20 Mei 2025, pukul 14.29 WIB.
Ibrahim Sjarief Assegaf meninggal dunia setelah berjuang melawan stroke dan pendarahan otak.
Dia sempat mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RS PON), Jakarta Timur.

Kondisinya sempat memburuk dan dinyatakan koma, sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir.
Kabar duka ini mengejutkan banyak pihak, termasuk rekan-rekan dekat dan para pengagum Najwa.
Sosok Ibrahim dikenal menjalani gaya hidup sehat dan jarang tersorot publik, sehingga kepergiannya terasa sangat mendadak.
Kesedihan mendalam juga dirasakan masyarakat luas yang mengikuti perjalanan karier Najwa Shihab sebagai jurnalis dan tokoh publik yang vokal menyuarakan isu-isu sosial dan pemerintahan.
Baca Juga: Suami Meninggal Dunia, Habib Jafar Kuatkan Najwa Shihab Lewat Pesan Soal Kematian
Setelah kabar meninggalnya Ibrahim tersebar, netizen mulai mengaitkannya dengan absennya Najwa dari sorotan publik dalam dua bulan terakhir.
Putri dari cendekiawan Quraish Shihab ini memang terlihat jarang tampil, baik di media sosial maupun dalam forum-forum diskusi yang biasanya rutin dia hadiri.
Padahal sebelumnya, Najwa dikenal aktif memberikan kritik terhadap berbagai kebijakan pemerintah, isu korupsi, dan persoalan demokrasi.
"Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Mungkin ini alasannya kenapa Najwa Shihab nggak sering muncul belakangan ini," tulis salah satu netizen di media sosial.
"Jika benar demikian, orang-orang seharusnya jangan terlalu cepat menghakimi. Kita tidak pernah tahu apa yang sedang dialami seseorang," lanjut netizen tersebut.
"Ternyata jangan-jangan selama ini Najwa Shihab absen tampil di media karena sepenuhnya mendampingi suaminya. Netizen udah keburu asumsi yang macam-macam," komentar pengguna lain.