Cek Fakta: Lintang Adik Nikita Mirzani Tantang DJ Panda Adu Jotos, Benarkah?

Selasa, 29 Juli 2025 | 15:47 WIB
Cek Fakta: Lintang Adik Nikita Mirzani Tantang DJ Panda Adu Jotos, Benarkah?
Benarkah Lintang Fajar adik Nikita Mirzani tantang DJ Panda adu jotos di atas ring?

Suara.com - Lintang Fajar Gemuruh, adik bungsu Nikita Mirzani, meluapkan amarahnya secara terbuka. Ia menantang sosok bernama Panda untuk berduel di atas ring tinju.

Dalam video yang beredar, Lintang tampak sangat emosional menanggapi permintaan warganet agar ia bertanding tinju dengan Panda. Ia mengaku sudah siap sejak lama untuk membela harga diri keluarga.

"Dari kemarin, kalau bisa gue boxing sama Panda, gue boxing. Nggak usah banyak yapp, yapp. Kalau kebanyakan yapping kayak perempuan. Apalagi si Panda. Aduh, Panda itu, ya Allah," ujar Lintang dalam video yang dibagikan ulang akun Instagram Lambehofficial pada Selasa, 29 Juli 2025

Dengan penuh percaya diri, Lintang sesumbar bisa mengalahkan Panda dalam waktu singkat, bahkan jika ia harus menurunkan berat badannya.

"Dia itu kalau main sama gue, gue turunin berat gue ke dia. Habis itu pasti. Kaga ada 5 atau 10 detik, habis," tegasnya.

Adik Nikita Mirzani, Lintang Fajar.  saat menggendok keponakannya, Arkana do Polda Metro Jaya, Senin (24/3/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]
Adik Nikita Mirzani, Lintang Fajar. [Suara.com/Rena Pangesti]

Amarah Lintang dipicu oleh dugaan penghinaan yang dilontarkan oleh Panda terhadap Nikita Mirzani. Baginya, ini adalah soal kehormatan yang tidak bisa dibiarkan begitu saja.

"Lah iya, nggak bisa kita diem bae. Buset dah, pride, harga diri ini bos!" seru Lintang.

Ia pun meminta warganet untuk menandai akun Panda agar orang yang dimaksud melihat langsung tantangannya dan tidak hanya berani di belakang layar.

"Sudahlah, jangan bahas Panda lagi, Panda itu nggak bisa boxing, dia bisanya jambak-jambakan. Coba tag Panda, biar dia lihat live gue," tantangnya.

Baca Juga: CEK FAKTA: TNI Tantang Israel Perang Besar

Lalu, benarkah sosok yang dimaksud Lintang adalah DJ Panda? Sebab akun Instagram tersebut menyematkan foto DJ Panda di dalam unggahannya.

Cek Fakta

Pemeriksaan Suara.com, akun gosip tersebut salah mengidentifikasi Panda sehingga memasang foto DJ Panda. Panda yang dimaksud bukan DJ Panda, melainkan Panda asisten Sheila Saukia, seteru Nikita Mirzani.  

Panda kerap terlihat bersama Sheila Saukia. Ia juga pernah disebut menyudutkan Nikita Mirzani saat jalani persidangan. 

DJ Panda jadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo (YouTube)
DJ Panda jadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo (YouTube)

Pemeriksaan Suara.com ini juga sejalan dengan kesaksian netizen di kolom komentar unggahan tersebut. Mereka menyadara bahwa Panda yang dimaksud Lintang bukan DJ Panda. DJ Panda belakangan namanya disorot karena terlibat dalam isu kehamilan Erika Carlina

"Ini Panda SS woy, bukan DJ Panda," kata seorang warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI