- Leak 2: Jimat Dadong tayang hari ini, Kamis (19/11/2025).
- Film ini dibintangi Andrew Andika dan Putu Sandra.
- Tak cuma mengandalkan jumpscare, film lebih dalam menyelami kepercayaan dan legenda ilmu hitam di Bali.
Suara.com - Sekuel yang ditunggu-tunggu, Leak 2: Jimat Dadong siap meneror bioskop mulai Kamis, 20 November 2025.
Film horor ini tak hanya menyajikan kengerian biasa, tapi juga mengangkat kentalnya budaya mistis Bali.
Disutradarai oleh Mimi Jegon, Leak 2: Jimat Dadong dibintangi oleh Andrew Andika dan Putu Sandra sebagai pasangan yang harus berhadapan dengan kekuatan gaib tak terduga.
Penasaran dengan ceritanya? Simak sinopsis lengkap film Leak 2: Jimat Dadong di bawah ini!
Sinopsis Film Leak 2: Jimat Dadong
Kisah film ini berawal dari sepasang suami istri, Putra (Andrew Andika) dan Sandra (Putu Sandra) yang memutuskan untuk hijrah dari hiruk pikuk Jakarta ke Bali.
Tujuan mereka adalah mencari ketenangan agar Sandra bisa segera hamil dan membangun keluarga di lingkungan yang damai.
Namun, impian hidup damai itu sirna seketika. Tanpa sadar, Sandra membawa sebuah jimat peninggalan neneknya.
Bukan jimat biasa, benda itu ternyata menyimpan kekuatan gelap ilmu Leak yang legendaris.
Baca Juga: Bantah Halangi Ruben Onsu Bertemu Buah Hati, Sarwendah: WA Anak Dibaca Enggak?
Kekuatan jahat dari jimat itu pun bangkit dan mulai meneror kehidupan mereka.
Suasana rumah yang tadinya tenang berubah jadi mencekam, dengan berbagai kejadian aneh dan tak masuk akal yang mengancam nyawa mereka.
![Andrew Andika dan Putu Sandra di film Leak 2: Jimat Dadong yang akan tayang pada 20 November 2025. [YouTube]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/11/19/43971-andrew-andika-dan-putu-sandra-di-film-leak-2-jimat-dadong.jpg)
Sadar mereka dalam bahaya besar, Putra dan Sandra tak punya pilihan selain mencari bantuan spiritual untuk menghentikan teror gaib yang mengintai mereka.
Perjuangan mereka untuk bebas dari kutukan jimat ini menjadi inti cerita yang penuh ketegangan.
Sebagai sekuel dari film Leak: Penangkeb, Leak 2: Jimat Dadong bukan cuma film horor yang mengandalkan jumpscare.
Film ini mengajak penonton lebih dalam menyelami kepercayaan dan legenda ilmu hitam di Bali, menjadikannya tontonan yang menegangkan sekaligus berbobot secara budaya.