Suara.com - Bincang-bincang Ibrahim Risyad alias Ohim di sebuah podcast yang membicarakan pandangannya tentang rumah tangga mendadak viral.
Sebagaimana diketahui, Ohim menikahi Salshabilla Adriani pada 7 Juli 2024.
Dalam sebuah podcast yang dibagikan ulang akun Instagram @rumpi_gosip, Ohim ditanya soal kemungkinan mengizinkan Salsha menjadi ibu rumah tangga.
Salsha diandaikan membereskan pekerjaan rumah tangga dengan tuntas, tetapi Ohim juga harus memenuhi kebutuhan dan keinginannya.
Ohim tanpa ragu mengaku tidak sanggup apabila Salsha benar meminta ingin jadi ibu rumah tangga alias IRT seperti itu.
"Wah kayaknya gue enggak bisa deh. Enggak bisa gue, enggak kuat," ujar Ohim.
Menurut Ibrahim Risyad, Salshabilla Adriani yang membereskan pekerjaan rumah tangga tidak sebanding dengan bebannya sebagai suami.
"Menurut gue enggak make sense aja. Enggak apple to apple gitu loh dia ngurus rumah, kan bisa diurus sama Embak (asisten rumah tangga alias ART)," kata Ohim.
Baca Juga: Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
Sebagai istri pun, Salsha dirasa harus tetap berusaha mendapatkan keinginannya dengan usaha dan kerja keras.
"Bukan dengan cara nyuruh-nyuruh gua 'Kerja lu yang bener. Kasih gue duit tiap bulan. Gue mau belanja ini, ini, ini.' Kan gue jadi babu ya," seloroh Ohim.
![Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/24/75296-salshabilla-adriani-dan-ibrahim-risyad.jpg)
Sebelum menikah pun, Ohim dan Salsha sepakat akan produktif bersama sebagai artis maupun berbisnis.
"Seenggaknya dia produktif lah, melakukan suatu kegiatan yang positif dan kalau bisa berpenghasilan juga jadinya kita sama-sama enak berdua," tutur Ohim.
Pengalaman kurang menyenangkan rupanya pernah dilewati Ibrahim Risyad ketika Salshabilla Adriani libur syuting selama tiga bulan.
Salsha diceritakan jadi uring-uringan dan membuat Ohim yang masih syuting terkena dampaknya.