Anak-Anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji di Masjid Nabawi

Sumarni Suara.Com
Kamis, 08 Januari 2026 | 17:59 WIB
Anak-Anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji di Masjid Nabawi
Anak-anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji (Instagram/@celine_evangelista)

Suara.com - Agama anak-anak Celine Evangelista dari Stefan William kembali dikonfirmasi dari unggahannya di Instagram pada Kamis, 8 Januari 2026.

Sebagaimana diketahui, Celine Evangelista blak-blakan mengaku sudah memeluk agama Islam alias jadi mualaf pada Maret 2025.

Agama Lucio Otthild William dan Eadred Koa Lewis Miguel bikin kepo dengan keputusan Celine tersebut. Pasalnya keduanya diasuh Celine pasca resmi bercerai dari Stefen pada 2021.

Lucio yang berusia 8 tahun dan Koa 6 tahun rupanya dibimbing Celine menjadi seorang muslim dengan belajar mengaji.

Seperti yang terlihat dalam unggahan Celine di Instagram, Lucio dan Koa belajar mengaji di Masjid Nabawi.

"MasyaAllah Cio dan Koa Belajar ngaji sama Syeikh di Nabawi," tulis Celine sebagai caption unggahannya.

Dalam video unggahannya, Celine Evangelista terlihat sibuk mendandani Lucio dan Koa yang mengenakan gamis berwarna putih lengkap dengan sorban.

Parfum juga dibubuhkan ke tangan Lucio dan Koa sebelum berangkat ke masjid di sore hari waktu setempat.

Lucio dan Koa naik mobil menuju Masjid Nabawi. Sesampainya di sana, mereka menyetor hafalan kepada seorang Syeikh.

Baca Juga: Bintangi Film Danyang Wingit, Fajar Nugra Deg-degan Akting Bareng Celine Evangelista di Air Terjun

Selanjutnya Lucio dan Koa bermain di masjid sambil menunggu waktu berbuka puasa.

Celine Evangelista baru menjemput putra-putranya setelah mereka berbuka puasa dan menjalankan salat Magrib.

Menanggapi momen anak-anak Celine Evangelista belajar mengaji, rekan-rekan artis dan warganet ramai memberikan pujian.

"Masya Allah Celin, proud of you dear. Allah selalu jaga kamu dan anak-anak ya. Semakin luas rezekinya, sehat dan bahagia selalu," komentar Ummi Pipik.

"Masya Allah semoga Allah jaga Celin dan anak-anakmu yah. Aamin yaa Rab. Masya Allah anak-anak sholeh," sahut Meggy Wulandari.

"Beruntungnya anak-anak punya mommy kayak mba Celine. MasyaAllah Barakallah fik," balas akun @missbeau***.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI