Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat

Sumarni Suara.Com
Minggu, 25 Januari 2026 | 16:00 WIB
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan (Instagram/@willie27_)

Suara.com - Willie Salim memberikan klarifikasi terkait konten Denny Sumargo dengan Michael Eten yang membongkar giveaway settingan.

Dalam konten YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo yang tayang pada Kamis, 22 Januari 2026, seorang pria bernama Rizky juga dihadirkan.

Rizky rupanya berpengalaman menjadi 'talent giveaway' Willie Salim.

Rizky kala itu dijanjikan uang Rp2 juta. Namun setelah syuting selesai, uang Rp2 juta diminta kembali dan Rizky hanya mendapatkan Rp500 ribu.

Menanggapi konten YouTube Denny Sumargo tersebut, Willie Salim menuliskan klarifikasi melalui Instagram Story.

Pertama-tama, Willie Salim menjelaskan bahwa ada storytelling, dramatization, dan re-enactment dalam dunia konten untuk menyampaikan cerita.

Namun Willie Salim menegaskan tidak berniat menipu atau merugikan siapa pun.

"Satu prinsip yang aku pegang: aku tidak pernah berniat membohongi soal hadiah atau merugikan orang," tulis Willie Salim pada Sabtu, 24 Januari 2026.

Baca Juga: Ramai Isu dengan Aura Kasih, Denny Sumargo Bagikan Video Ridwan Kamil Bahas Pacar

"Kalau dalam perjalanan ada perbedaan antara yang disampaikan di konten dan yang terjadi di lapangan, itu jadi bahan evaluasi buat aku," sambungnya.

Menurut Willie Salim, yang dibahas di YouTube Denny Sumargo adalah konten tahun 2023.

Tiga tahun belakangan ini, Willie Salim banyak belajar dan terbuka terhadap kritik.

"Tapi ada satu batas yang menurut aku tidak boleh dilewati: ketika kritik berubah menjadi doxxing, penyebaran data pribadi, atau tindakan nyata mendatangi rumah seseorang hingga membuat orang merasa terancam dan tidak aman di ruang hidupnya," tegas Willie Salim.

Lebih lanjut, Willie Salim mengaku akan tetap fokus berkarya, menghibur, dan memberikan dampak positif lewat konten-kontennya.

"Aku memilih fokus berkarya dan melanjutkan hal-hal yang bermanfaat. Untuk hal-hal yang bersifat sensitif, aku mengikuti proses yang berlaku secara profesional," tandasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI