Data dan Digital Jadi Kunci Sukses Industri Hiburan di Indonesia

Alfian Winanto Suara.Com
Selasa, 21 Oktober 2025 | 17:00 WIB
  • Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]
    Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]
  • Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]
    Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]
  • Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]
  • Suasana Acara LOKÉT Talks: Navigating Event Success with Data di Jakarta. [Handout]

Suara.com - Industri hiburan Indonesia menunjukkan ketahanan dan pertumbuhan positif di tengah tantangan ekonomi. Hal ini terungkap dalam forum LOKET Talks: Navigating Event Success with Data yang digelar oleh LOKET, Indodana, dan TikTok.

Forum ini membahas bagaimana data, inovasi layanan keuangan, dan strategi pemasaran digital dapat menjadi pilar penting dalam kesuksesan sebuah acara.

LOKET telah memfasilitasi lebih dari 25.000 acara di berbagai kategori sejak 2022 hingga Juli 2025, dengan mayoritas berasal dari konser musik, pertunjukan, olahraga, pameran, dan seminar. Rata-rata harga tiket berada di kisaran Rp100.000 hingga Rp225.000, dengan tingkat keterisian konser dan pertunjukan mencapai lebih dari 80 persen.

Penggunaan paylater di platform LOKET juga mengalami peningkatan signifikan, dengan transaksi meningkat 44,05 persen, jumlah tiket terjual naik 51,21 persen, dan Gross Market Value tumbuh hingga 58,98 persen sepanjang 2023 hingga 2025. Fleksibilitas pembayaran menjadi faktor penting yang menjaga akses masyarakat terhadap hiburan.

Kolaborasi antara LOKET dan TikTok memungkinkan para event creator mempromosikan acara dan menjual tiket secara lebih efisien. Ini menunjukkan pentingnya sinergi antara data, layanan finansial, dan pemasaran digital dalam mendorong pertumbuhan industri hiburan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI