Suara.com - Idap Penyakit Langka, Bayi Ini Terlahir dengan Dua Mulut
Dokter dari Medical University of South Carolina melaporkan adanya kejadian langka, yakni seorang bayi terlahir dengan dua mulut.
Kejadian ini hanya terjadi pada 35 kasus dalam literatur medis sejak tahun 1900. Kasus ini dipublikasikan pada BMJ Journal pada 19 Mei lalu.
Dalam 'duplikasi craniofacial', bagian dari wajah atau terkadang seluruh wajah, muncul dua kali dalam subjek yang sama.
Dikutip dari Fox News, pada kasus ini dokter melihat sebuah tonjolan di bagian rahang bayi pada hasil USG selama trimester ketiga kehamilan sang ibu.

Diagnosis awalnya adalah kista congenital dan fibrous dysplasia, yakni saat jaringan parut muncul di tempat tumbuhnya tulang.
Para dokter juga mengira tonjolan tersebut adalah teratoma, sebuah tumor langka yang mengandung organ yang tumbuh dengan sempurna atau jaringan seperti rambut, otot, atau gigi.
Akan tetapi pada saat sang bayi lahir, mereka terkejut menemukan 'mulut kedua' dari bayi tersebut.
Tonjolan tersebut memiliki bibir lain, enam gigi geraham, dan bahkan lidah kecil yang bergerak seiring dengan lidah di bibir pusatnya saat ia sedang menyusu.
Baca Juga: Dwi Sasono Pakai Ganja Karena Sulit Tidur, Ini Faktanya
Walau sang bayi lahir dengan sehat dan tidak menunjukkan adanya gangguan pernapasan, dokter menyingkirkan tonjolan tersebut pada saat bayi berusia enam bulan.