Suara.com - Untuk memastikan makanan yang kita konsumsi tidak kehilangan manfaat kesehatannya, cara memasak juga perlu diperhatikan saat mengolahnya.
Sebab cara memasak tertentu dapat membantu meningkatkan kandungan nutrisi dari beberapa jenis makanan, namun ada pula yang justru menurunkan kandungan nutrisi.
Karenanya, penting untuk memastikan bahwa Anda membuat pilihan yang paling sehat dan memilih cara memasak yang tepat.
Dirangkum dari Eat This, berikut cara memasak terbaik untuk menyambut tahun 2022 yang lebih sehat.
1. Mengukus
Banyak ahli gizi menyarankan untuk mengukus sayuran ketimbang merebusnya. Hal ini bukan tanpa alasan, sebab vitamin yang larut dalam air, seperti vitamin C dan sebagian besar vitamin B dapat disimpan lebih banyak selama pengukusan, dibandingkan dengan perebusan.
Juga, mengukus sayuran seperti wortel, paprika, dan kubis, dapat membantu memberikan lebih banyak antioksidan dibandingkan dengan sayuran yang sama dikonsumsi mentah.

2. Presto
Teknik presto yang disebut juga dengan pressure cooking mungkin salah satu cara termudah dan paling sehat untuk menyiapkan makanan, karena membantu menjaga nutrisi makanan selama proses memasak.
Baca Juga: Tiga Shio yang Beruntung Tahun 2022 Menurut Fengsui
Teknik ini memakai panci presto yang menggunakan panas dan tekanan uap untuk memasak makanan lebih cepat.