Kemudian ada pula mobil merek Toyota Corolla Cross 18 HYB tahun 2021 senilai Rp480.000.000 atau Rp480 juta dan mobil Hyundai Ioniq tahun 2022 dengan nilai Rp859.000.000 atau Rp859 juta.
Harta Lainnya
Politikus PPP ini memiliki harta bergerak lain senilai Rp4.379.641.300 atau Rp4,3 miliar. Surat berharga milik Sandiaga Uno senilai Rp9.941.166.565.728 atau Rp9 triliun.
Adapun harta berupa kas dan setara kas senilai Rp1.313.252.802.832 atau Rp1,3 triliun. Sandiaga juga tercatat memiliki harta lain senilai Rp85.070.894.559 atau Rp85 miliar. Sandiaga Uno memiliki hutang dengan nilai Rp614.042.198.627 atau Rp614 miliar.
Berdasarkan data di atas, total harta kekayaan Sandiaga Uno adalah Rp10.997.005.532.236 atau Rp10,9 triliun.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma