Kemudian, Deddy melanjutkan pendidikan S2-nya di Political Communication Advocacy & Campaigning, Kingston University pada tahun 2006. Sebelum ia menjadi Anggota DPR RI, sosoknya pernah bekerja di berbagai perusahaan.
Adapun perusahaan tersebut antara lain:
- PT. Berkah Multi Cargo, Sebagai: Komisaris Independen. Tahun: 2017 - 2018
- PTPN 3 (Holding), Sebagai: Komisaris Independen. Tahun: 2016 - 2018
- PT. Waskita Beton Precast, Sebagai: Komisaris Independen. Tahun: 2014 -2017
- IHS - Exclusive Analysis, Sebagai: South East Asia Researcher. Tahun: 2013- 2018
- PT. Optima Consulting Network, Sebagai: Komisaris. Tahun: 2012 - 2014
- Exclusive Analysis (Acquires by IHS), Sebagai: Indonesia Contry Representative. Tahun: 2011 - 2013
- PT. Optima Consulting Network, Sebagai: Direktur Eksekutif. Tahun: 2010- 2012
- PT. Takagama, Sebagai: Kommissioner. Tahun: 2009 - 2018
Aktif Organisasi
Deddy Sitorus juga bisa dikatakan cukup aktif dalam mengikuti kegiatan organisasi. Salah satunya seperti International Council on Social Welfare (ISVW) pada tahun 1998-1999.
Kemudian, ia juga pernah mengikuti Asian NGO Coalition on Rural Development and Agrarian Reform (ANGOC) pada tahun 1998-2001, dan Friends of The Earth di tahun 1998-1999.
Sosoknya juga tercatat menjadi seorang pendiri dan presidium Komunitas Aksi Solidaritas Buruh Indonesia (KASBI) pada 1998-2000.
Lalu, ia juga mengikuti South East Council for Food Security and Fair Trade (SEACON) (1999-2001), dan Koalisi Anti Utang (KAU) di tahun (2000-2001).
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Baca Juga: Ganjar Pranowo dan Prabowo Bakal Duet Jika Pilpres Hanya Ada Dua Paslon, Ternyata Zodiaknya Cocok!