Anies Buka Paparan Visi dan Misi Debat Capres Kelima dengan Bahasa Isyarat

Minggu, 04 Februari 2024 | 23:31 WIB
Anies Buka Paparan Visi dan Misi Debat Capres Kelima dengan Bahasa Isyarat
Capres nomor urut satu, Anies Baswedan memberikan pemaparan saat debat Capres-Cawapres kelima di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Anies menjelaskan berangkat sebagai pengajar dan mendapat panggilan tugas di wilayah politik.
"Kami akan membawa gagasan pendiri republik untuk kembali mewarnai republik ini. Untuk bisa mengarahkan republik ke depan. Agar bisa kembali ke format awal," kata Anies.

Dia menjelaskan masalah utama saat ini adalah sebagai contoh adalah 45 juta orang belum bekerja dengan layak. Dia juga menegaskan soal jaminan sosial di mana lebih dari 70 juta orang tidak mempunyai jaminan sosial.

"Bicara pendidikan jauh dari kota terpencil masa depan jadi suram. Kemampuan tinggi kesempatan tidak ada," ujar dia.

Debat capres kali ini mempunyai tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI