Selalu Menghibur, Ini Deretan Gaya Kocak Nunung Sebelum Ditangkap

Sabtu, 20 Juli 2019 | 18:10 WIB
Selalu Menghibur, Ini Deretan Gaya Kocak Nunung Sebelum Ditangkap
Nunung. (Suara.com/Ismail)

Suara.com - Berita menggemparkan tengah menerpa dunia hiburan tanah air. Komedian senior Nunung terciduk narkoba pada Jumat (19/7/2019) siang di kediamannya. Saat ini Nunung tengah diamankan pihak kepolisian.

Pelawak bernama asli Tri Retno Prayudanti ini sebelumnya terkenal dalam kelompok komedian Srimulat. Belakangan, sosoknya sering bersanding dengan Sule dalam mengisi acara komedi di salah satu stasiun TV nasional.

Sebelum terciduk narkoba, penampilan Nunung sangat ditunggu penonton karena sosoknya kerap mengundang gelak tawa.

Dalam akun Instagram @triretnoprayudati_nunung, dirinya sering mengunggah gaya kocaknya di belakang panggung. Yuk simak deretan fotonya di bawah ini.

Kacamata kece

Nunung memang tekenal dengan totalitasnya ketika melawak, hal ini terlihat dari pilihan kostum dan makeup yang ia gunakan ketika naik panggung. Salah satu yang paling nyentrik adalah tampilan Nunung dengan kacamata kece seperti ini.

Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)
Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)

Pakai mahkota

Seperti princess sungguhan, Nunung tampil dengan mahkota yang cantik. Tak cuma itu, makeup bold yang jadi ciri khasnya pun tak kalah hebring dengan wardrobe yang dia pakai.

Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)
Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)

Glamor abis

Baca Juga: Nunung Mengonsumsi Sabu demi Jaga Stamina, Bagaimana Bisa?

Nunung mungkin terkenal dengan sosok yang jenaka, tapi bukan berarti dia tak bisa tampil glamor ya. Dalam foto di bawah ini, Nunung terlihat begitu wah, apalagi kacamata pink yang dia pakai, jadi makin kece.

Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)
Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)

Pita besar

namanya juga pelawak, nggak mungkin dong tampil melucu dengan kostum yang 'B' aja? Pakai pita super besar, begini penampilan heboh Nunung sebelum tampil melawak.

Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)
Komedian Nunung. (Instagram/@triretnoprayudati_nunung)

Itulah deretan gaya kocak Nunung sebelum dirinya terciduk narkoba. Sosok lucunya begitu dicintai banyak orang dan doa penggemar selalu mengiringinya agar masalah yang membelit bisa cepat diselesaikan. Cepat kembali menghibur di TV ya Nunung.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI