
Di Wedangan Gulo Klopo tersedia berbagai menu menarik.
Anda bisa menjumpai menu-menu unik seperti Nasi Belut Spesial, Tiba Gulung, Jenang Tumpang Komplit, dan masih banyak lagi.

Selain itu ada pula aneka sate, gorengan, dan jajanan pasar.
Untuk menu minuman di Wedangan Gulo Klopo, Anda wajib mencicipi Gulo Klopo MUJAER yakni perpaduan dari madu, pandan, jeruk nipis, jahe, gula batu dan gula jawa. Pasti joss banget!