Super Mudah, Resep Spaghetti Aglio Olio ala Restoran Mewah

Senin, 02 November 2020 | 15:26 WIB
Super Mudah, Resep Spaghetti Aglio Olio ala Restoran Mewah
Sajian spaghetti aglio olio (Unsplash/Alex Froloff)

Suara.com - Salah satu makanan khas Italia yang cukup populer di Indonesia adalah pasta. Pasta sendiri memiliki beragam jenis bentuk, namun yang paling banyak dikenal masyarakat adalah spaghetti.

Mi dengan bentuk panjang lurus ini dapat diolah lagi dengan berbagai bumbu dan jenis masakan pasta. Di antara beragam jenis olahan pasta, Aglio Olio adalah salah satu menu paling mudah untuk dibuat.

Cita rasa dari spaghetti Aglio Olio sendiri cukup menarik. Ringan tetapi tetap menggugah selera. Cara memasaknya pun sangat praktis sehingga kamu bisa ciptakan masakan ala restoran hanya dari dapur rumahmu.

Suara.com telah merangkum resep spaghetti Aglio Olio ala restoran Italia. Yuk, ikuti langkah pembuatannya. Mudah banget, lho!

Ilustrasi Spaghetti Aglio Olio (Pixabay/vitsuwat0)
Ilustrasi Spaghetti Aglio Olio (Pixabay/vitsuwat0)

Bahan:

  • 1 bungkus spageti (250 gram)
  • Air secukupnya untuk merebus spaghetti
  • 1 sdm minyak goreng untuk merebus spaghetti
  • 1 kaleng kecil ikan tuna
  • 3 butir bawang putih cincang
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • Garam secukupnya
  • 2 sdt parsley kering
  • 2 sdm keju permesan
  • 3 sdm minyak zaitun untuk menumis
  • Cabai rawit merah (opsional)

Cara Membuat:

  1. Rebus spaghetti di dalam air mendidih yang telah dicampurkan minyak dan garam.
  2. Rebus selama kurang lebih 8 menit hingga spagheti matang dan mencapi kekenyalan sempurna.
  3. Potong tuna kaleng sesuai selera.
  4. Panaskan minyak zaitun. Tumis bawang putih dan cabai hingga harum. Masukkan tuna dan masak hingga matang.
  5. Masukkan spaghetti, lada dan garam. Koreksi rasa. Bila sudah sesuai, matikan api.
  6. Letakkan spagehtti di piring, kemudian taburkan parsley dan juga keju parmesan.

Tada! Spaghetti Aglio Olio sudah jadi. Mudah sekali, bukan? Hanya enam langkah dan kamu sudah bisa mendapatkan spaghetti Aglio Olio ala restoran. Selamat mencoba!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI