5 Dekorasi Unik Untuk Ruang Tamu yang Tampil Beda

Vania Rossa Suara.Com
Selasa, 02 November 2021 | 13:14 WIB
5 Dekorasi Unik Untuk Ruang Tamu yang Tampil Beda
Dekorasi Unik Untuk Ruang Tamu. (Dekoruma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dengan situasi pandemi yang tampaknya semakin membaik, ruang tamu di rumah yang tadinya hampir tidak pernah disambangi tamu akan mulai berfungsi lagi. Anda dan keluarga mungkin akan punya lebih banyak kesempatan buat menjamu tamu ke depannya.

Mulai dari keluarga dan sanak saudara yang bertamu pada bulan Ramadan dan Idul Fitri di awal-awal tahun, rekan kerja untuk urusan pekerjaan, hingga teman atau kerabat pasangan dan anak-anak.

Pemilik rumah biasanya memanfaatkan desain interior ruang tamu untuk membuat tamunya merasa nyaman dan terkesan. Filosofinya adalah bikin tamu terasa nyaman dan kagum ketika bertamu, tapi tidak terlalu nyaman yang membuat betah dan enggan pulang.

Desain ruang tamu tentunya akan mengikuti keseluruhan tema dan gaya desain interior hunian. Kesan yang menyatu dan selaras diperlukan untuk membuat ruang tamu terasa bagian dari rumah.

Namun, untuk memberikan 'wow' factor atau kekaguman untuk tamu yang bertandang, Anda harus cermat memasang detail-detail dekorasi yang menarik dan tepat. Tidak terlalu berlebihan dan kontras dari desain interior keseluruhan, tetapi menunjukkan selera desain interior yang mumpuni.

Dekorasi ini bisa bermacam-macam mulai dari aneka furnitur yang biasanya ada di ruang tamu, sampai ornamen atau elemen dekorasi yang ukurannya sedang atau kecil.

Dekoruma punya lima ide dekorasi unik dan menarik di ruang tamu untuk menghasilkan ruang tamu yang berkesan dan mengundang pujian dari para tamu yang datang ke rumah.

1. Coffee Table Berdesain Modern Klasik di Tengah Dekorasi Lain

Dekorasi Unik Untuk Ruang Tamu. (Dekoruma)
Dekorasi Unik Untuk Ruang Tamu. (Dekoruma)

Coffee table atau meja kopi adalah salah satu furnitur yang paling lazim ditemukan di ruang tamu. Fungsinya bukan cuma untuk menaruh dekorasi berukuran kecil, tapi juga menaruh suguhan makanan dan minuman yang ditawarkan tuan rumah ke tamu yang datang.

Baca Juga: Cara Memaksimalkan Pencahayaan Alami di Rumah

Desain meja kopi juga biasanya menyesuaikan desain interior rumah. Dengan tren minimalis, meja kopi di pasaran lebih banyak berdesain simpel dan tegas. Menggunakan kayu di bagian atasnya dan kaki meja yang konvensional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI