Viral Wanita Pergoki Pelaku Pencuri Makanan di Kos, Publik Ikutan Emosi

Senin, 07 Februari 2022 | 17:05 WIB
Viral Wanita Pergoki Pelaku Pencuri Makanan di Kos, Publik Ikutan Emosi
Ilustrasi mengambil makanan [shutterstock]

Suara.com - Saat tinggal di indekos, salah satu hal yang kerap menjadi masalah adalah makanan yang sering hilang. Tentunya, insiden makanan hilang seperti itu membuat banyak anak kos resah.

Siapa sangka, seorang wanita akhirnya bisa memergoki pencuri makanan dengan mata kepalanya sendiri. Hal ini ia ceritakan melalui akun Twitter @angewwie.

"Akhirnya melihat dengan jelas komuk (wajah) klepto pencuri paket dan makanan di kosan. Gue lagi bawa seblak untungnya nggak auto siram itu," tulisnya pada cuitan tersebut.

Wanita ini bercerita kamarnya berada di lantai satu tepatnya berhadapan dengan ruang tamu. Kemudian pada hari itu, ruang tamunya sedang cukup ramai dan ia hendak mengambil makanan yang baru dipesan lewat aplikasi ojek online.

Wanita ini lantas mendengar celetukan dari terduga pelaku. "Kapan ada GrabFood ditinggal di sini lagi sih? Biar dapat makan gratis," ujar terduga pelaku tersebut kepada teman-temannya.

Menangkap basah pencuri makanan di kos (Twitter @angewwie)
Menangkap basah pencuri makanan di kos (Twitter @angewwie)

Mendengar celetukan ini, semua teman-temannya tertawa. Padahal menurut wanita ini sama sekali tak lucu sehingga ia memutuskan untuk menegur mereka.

"Itu punya saya. Pantes dari kemarin-kemarin paket sama makanan pada hilang. Ini CCTV nyala, lho. Saya laporin yang punya kosan mau?" Tanya wanita ini dengan tegas.

Tanpa merasa bersalah, terduga pelaku itu justru tertawa mengatakan bahwa ia mengira makanan itu tidak ada yang punya. Terduga pelaku bersama teman-temannya pun memutuskan untuk pindah dari ruang tamu.

Wanita ini pun sangat kesal dan segera melaporkan kejadian ini kepada pemilik indekos.

Baca Juga: Diduga Sering Hilang, Viral Anak Kos Ini Kasih Tulisan Bekas Masak Babi di Panci

Cuitan tersebut pun jadi sangat viral dan menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Ini sih bukan klepto deh, tapi emang maling aja," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Aduh, kalau itu gue kayaknya udah gue siram deh dia," ujar warganet ini.

"Jujur gue bacanya emosi banget. Semoga cepat diusir itu penghuni kos yang jiwa maling," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Senin (7/1/2022), cuitan ini sudah disukai oleh lebih dari 7 ribu akun di Twitter.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI