Suara.com - Tren sneakers memang tak pernah ada matinya. Sneakers bermula sebagai footwear yang diproduksi untuk orang-orang yang ingin beraktivitas atau berolahraga, namun secara cepat berkembang menjadi fenomena mendunia.
Setiap tahun, koleksi terbaru terus dihadirkan, membuat banyak sneakerheads seakan berlomba untuk memburu sepatu impian mereka. Tertarik untuk menjelajahi serunya membeli sneakers? Perhatikan tiga tips yang berguna ini yuk.
1. Mulai Koleksi yang Sederhana

Memulai suatu koleksi yang baru dapat menjadi suatu hal yang menyenangkan bagi seseorang. Namun, kamu pasti akan mendapat godaan untuk membeli banyak sneakers di waktu yang bersamaan, apalagi bila teman-temanmu sudah memiliki banyak sekali sneakers di rumah mereka. Mulailah mengoleksi sneakers secara pelan-pelan. Tanpa terasa, koleksimu akan bertambah dan menumpuk!
2. Cari Sneakers yang Sesuai Dengan Gayamu
Sneakers diproduksi dengan berbagai jenis dan variasi. Maka dari itu, penting bagi seorang kolektor sneakers untuk membuat batasan-batasan tertentu ketika ingin mencari sneakers baru.
Salah satu trik yang efektif adalah dengan mencari sneakers yang cocok dengan gaya berpakaianmu. Sneakers yang akan kamu bawa pulang juga dapat menjadi cerminan pribadimu.
3. Koleksi Sneakers dari Merk Sepatu yang Berbeda-beda
Banyak sekali produsen sepatu yang menjadi tenar karena menciptakan sneakers berkualitas tinggi yang dapat kamu gunakan. Jika kamu mencoba sneakers tersebut, kamu dapat merasakan kehebatan mereka!
Baca Juga: Benarkah Biaya Konsultasi ke Ahli Kesehatan Mental Mahal ?
Namun, sneakers hunting akan terasa lebih seru bila kamu mencoba membawa pulang sepatu-sepatu dari merk yang bervariasi. Jangan lupa: sneakers keren tidak selalu dibuat oleh merk terkenal!