Selain itu, mereka yang memiliki komunikasi baik tidak mengalami gangguan perilaku atau berbohong. Sementara, mereka yang komunikasinya buruk biasanya akan merasa ditinggalkan dan rendah diri.
Lebih parahnya, pada beberapa kasus, anak yang memiliki komunikasi buruk dengan ayahnya berisiko menjadi pecandu narkoba, alkohol, hingga perilaku seksual yang berisiko. Meskipun hal ini tidak selalu terjadi, sosok ayah nyatanya tetap penting bagi anak-anak.
Tidak hanya itu, anak-anak yang memiliki komunikasi buruk dan tumbuh tanpa seorang ayah dapat mengalami berbagai dampak lainnya seperti:
- Adanya masalah keamanan secara fisik dan emosional.
- Masalah perilaku dalam berbagai hal, baik kepribadian, persahabatan, rasa kebencian, marah, dan lain-lain.
- Nilai akademik yang buruk serta perilaku menyimpang.
- Terjerumus ke dalam pergaulan bebas.
- Menjadi tunawisma serta berisiko alami eksploitasi, pelecehan, maupun penganiayaan secara emosional.
- Masalah kesehatan fisik maupun mental.
- Peluang hidup yang rendah.
- Hubungan di masa depan yang buruk dengan pasangan.