Cukup dengan merogoh kocek kurang dari Rp25 ribu, Anda sudah bisa mencicipi 10 tusuk sate, lengkap dengan bumbu. Selain itu, sate tentu akan lebih nikmat dengan tambahan lontong atau nasi dan minumannya.
Anda bisa mencicipi kenikmatan Sate Ayam Ponorogo di jalan Monginsidi Nomor 91.
7. Rumah Makan Minang Berkah
Terletak di Jalan Monginsidi Nomor 187, Rumah Makan Minang Berkah menawarkan berbagai pilihan menu yang menggiurkan, mulai dari nasi tongkol, nasi babat, nasi kikil, nasi hati sapi, dan masih banyak lagi.
Salah satu tempat makan dekat Stasiun Solo Balapan ini sudah menerima pembeli sejak pukul 08.30 WIB.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri