Beda Gaya Aaliyah Massaid dan Fuji Saat Ikut Event Lari, Memang Boleh Olahraga Pakai Makeup?

Senin, 19 Agustus 2024 | 13:46 WIB
Beda Gaya Aaliyah Massaid dan Fuji Saat Ikut Event Lari, Memang Boleh Olahraga Pakai Makeup?
Kolase foto Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar dan Fuji saat mengikuti event lari. (Instagram/@thariqhalilintar/@fuji_an)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bolehkah Memakai Makeup Saat Berolahraga?

Ilustrasi Lari Pagi (Pexels.com/Tirachard Kumtanom)
Ilustrasi Lari Pagi (Pexels.com/Tirachard Kumtanom)


Dikutip dari berbagai sumber, sejumlah ahli kulit menyarankan supaya seseorang tidak memakai makeup sama sekali saat berolahraga. Pasalnya penggunaan makeup saat berolahraga dapat menghalangi pori-pori kulit.

Pori-pori sendiri berfungsi sebagai jalur keluar keringat yang diproduksi saat berolahraga. Jika pori-pori tertutup, kotoran dan keringat tidak bisa keluar dan dapat menimbulkan berbagai risiko, seperti timbul jerawat, komedo, sampai iritasi.

Kosmetik yang terlalu tebal serta maskara menjadi beberapa hal yang sebaiknya dihindari saat berolahraga. Namun jika harus tetap memakai make up, maka disarankan memilih kosmetik dengan kandungan atau tekstur tertentu yang ringan untuk kulit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI