6 Wanita di Daftar Calon Menteri Kabinet Prabowo, Ada Veronica Tan hingga Sri Mulyani

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Selasa, 15 Oktober 2024 | 16:50 WIB
6 Wanita di Daftar Calon Menteri Kabinet Prabowo, Ada Veronica Tan hingga Sri Mulyani
Potret Sri Mulyani. (Instagram)

Puluhan nama yang disebut-sebut sebagai calon menteri di kabinet Prabowo dipanggil pada Senin malam (14/10/2024) kemarin. Total 49 nama tersebut satu per satu dikabarkan menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan.

Prabowo Subianto kabarnya masih akan berkutat untuk menyusun dan membentuk kabinetnya hingga siang ini, Selasa (15/10/2024).

Dari total 49 nama yang dikabarkan akan menjadi calon menteri di kabinet Prabowo, terdapat 6 calon menteri perempuan yang terdiri dari Widiyanti Putri Wardhana, Arifah Choiri Fauzi, Ribka Haluk, Sri Mulyani, Veronica Tan, serta Meutya Hafid.

Berikut adalah profil singkat dari keenam nama calon menteri perempuan yang akan bergabung dalam kabinet Prabowo.

1. Veronica Tan

Mantan istri Basuki Tjahaja Purnama, Veronica Tan saat tiba di kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Mantan istri Basuki Tjahaja Purnama, Veronica Tan saat tiba di kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Veronica Tan adalah mantan istri dari Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab disapa Ahok. Ia tiba di kediaman Prabowo pada senin malam. Perempuan yang pernah menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi DKI Jakarta ini menyampaikan permintaan sang presiden terpilih tersebut.

“Hari ini saya baru dipanggil Pak Teddy (Mayor Teddy, ajudan Prabowo) untuk bertemu Pak Prabowo, semoga saya bisa melayani masyarakat ke depannya,” ujar Veronica Tan.

2. Meutya Hafid

Meutya Hafid. [Dok. Golkar]
Meutya Hafid. [Dok. Golkar]

Meutya Hafid adalah seorang politikus yang berasal dari Partai Golkar. Ia tidak membeberkan permintaan Prabowo terkait posisi yang akan didudukinya nanti. Ia hanya menyampaikan bahwa tugas yang dibebankan kepadanya cukup berat.

Baca Juga: Profil 10 Calon Menteri Kabinet Prabowo dari Kalangan Non-Partai, Imam Besar Istiqlal sampai CEO Maskapai

Saat ini, Meutya Hafid menjabat sebagai Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini DPP Partai Golkar 2019-2024 serta sebagai Ketua Komisi I DPR RI.

3. Ribka Haluk

PJ Gubernur Papua Ribja Haluk usai mendatangi kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
PJ Gubernur Papua Ribja Haluk usai mendatangi kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Ribka Haluk merupakan seorang Pejabat (Pj) Gubernur Papua Tengah yang disebut-sebut dipercaya mengisi salah satu posisi di kabinet Prabowo mendatang. Ia sendiri mengucapkan terima kasih kepada Prabowo karena telah mempercayainya untuk membantu kabinet Prabowo.

Namun, ia belum terbuka menyampaikan posisi apa yang akan ia duduki di kabinet nanti.

“Belum bisa kami sampaikan, nanti tunggu setelah diumumkan. Posisi saya saat ini Pj Gubernur Papua Tengah, dari Papua bisa dipercayakan kami,” ujarnya saat ditemui pada salah satu kesempatan.

4. Widiyanti Putri Wardhana

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI