Pakai Seragam Loreng, Ekspresi Gibran saat Pembekalan Jadi Sorotan Netizen

Jum'at, 25 Oktober 2024 | 10:12 WIB
Pakai Seragam Loreng, Ekspresi Gibran saat Pembekalan Jadi Sorotan Netizen
Gibran Rakabuming dilantik menjadi wakil presiden 2024 (Instagram/gibran_rakabuming)

Suara.com - Seluruh jajaran menteri di Kabinet Merah Putih menjalani pembekalan di Akmil Magelang mulai tanggal 25 hingga 27 Oktober 2024 mendatang.

Saat pembekalan, para menteri diminta memakai seragam loreng, termasuk Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang juga hadir di acara tersebut.

Potret Gibran menggunakan seragam loreng salah satunya dapat dilihat melalui unggahan Wakil Menteri Lingkungan Hidup Diaz Hendropriyono di Instagram.

Dilansir pada Jumat (25/10/2024), Diaz Hendropriyono mengunggah foto selfie bersama Gibran. Keduanya terlihat memakai seragam loreng.

"Komponen cadangan," tulis Diaz Hendropriyono melalui akun Instagram-nya @/diaz.hendropriyono.

Dalam foto tersebut, Diaz Hendropriyono terlihat tersenyum unjuk gigi ke arah kamera. Sementara itu, Wakil Presiden ke-14 itu tampak hanya tersenyum tipis.

Gibran Rakabuming Raka pakai seragam loreng saat acara pembekalan para menteri (Instagram/diaz.hendropriyono)
Gibran Rakabuming Raka pakai seragam loreng saat acara pembekalan para menteri (Instagram/diaz.hendropriyono)

Ekspresi Gibran saat berfoto bersama Diaz Hendropriyono ini lantas menyita perhatian netizen. Netizen menyebut Gibran tampak beraut wajah sedih.

"Kok mukanya sedih yang sebelah? Smile dong," ujar netizen.

Kendati demikian, ada juga netizen yang memuji penampilan putra sulung dari Presiden ke-8 RI Joko Widodo alias Jokowi tersebut yang terlihat keren.

Baca Juga: Wapres Gibran Disebut Pemulung oleh Netizen, Reaksi Tak Terduga Jadi Sorotan

"Keren banget Mas Wapres," puji netizen.

Sebagai informasi, beberapa agenda yang akan diikuti para menteri di Akmil Magelang adalah pembekalan dari Presiden Prabowo Subianto dan para ahli.

Lalu latihan baris-berbaris, parade senjata dari para taruna dari tiga matra di Akmil Magelang, hingga gala dinner bersama Prabowo Subianto dan Gibran.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI