Riwayat Pendidikan Meirizka Widjaja, Ibu Ronald Tannur Jadi Tersangka Suap

Selasa, 05 November 2024 | 12:32 WIB
Riwayat Pendidikan Meirizka Widjaja, Ibu Ronald Tannur Jadi Tersangka Suap
Meirizka Widjaja [Media Sosial Pribadi]

Suara.com - Kejaksaan Agung (Kejagung) RI menetapkan ibu Gregorius Ronald Tannur, Meirizka Widjaja sebagai tersangka dalam kasus suap yang melibatkan tiga hakim Pengadilan Negeri Surabaya.

Penetapan tersangka ini terkait dugaan suap dalam penanganan kasus pidana yang melibatkan Ronald Tannur.

Meirizka Widjaja menyerahkan uang sejumlah Rp1,5 miliar kepada LR, orang yang dikenalnya untuk membahas bantuan hukum terhadap Ronald Tanur.

Meirizka dan LR diketahui bertemu di sebuah kafe di Surabaya. Mereka kemudian juga bertemu di kantor LR.

LR juga disebut menalangi dana Rp2 miliar, sehingga uang yang dihabiskan untuk membebaskan Ronald Tannur ini mencapai Rp3,5 miliar.

Buntut kasus ini, publik doibuat penasaran dengan rekam jejak Meirizka Widjaja, termasuk dengan pendidikannya.

Pendidikan Meirizka Widjaja

Meirizka Widjaja diketahui merupakan lulusan SMAK Petra Pagi. Ibu tiga anak ini kemudian melanjutkan pendidikannya di Universitas Surabaya pada 1983.

Sementara itu, belum diketahui pekerjaan ibu Ronald Tannur ini hingga mampu menyuap hakim sebesar Rp3,5 miliar.

Baca Juga: Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka

Meirizka kini menutup seluruh akun media sosialnya setelah viralnya kasus penganiayaan yang melibatkan Ronald Tannur. Sosoknya juga dikenal luas dan dihormati oleh masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kini, Meirizka Widjaja ditahan selama 20 hari di Rutan Kelas 1 Surabaya, Jawa Timur. Ibu Ronald Tannur ini dijerat dengan UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi yang telah diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001, serta pasal tambahan dalam KUHP.

Sebelumnya, status hukum istri Edward Tannur ini diumumkan oleh Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus), Abdul Qohar.

“Tim penyidik pada Jampidsus telah melakukan pemeriksaan maraton terhadap saksi Meirizka Widjaja, ibu dari terpidana Ronald Tannur yang diperiksa di Kejati Jatim,” jelas Abdul Qohar pada Senin (4/11/2024).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI