Manfaat acne patch secara umum

Acne patch atau yang biasa disebut juga stiker jerawat merupakan plaster yang berguna untuk menghilangkan jerawat di wajah. Bentuknya sendiri kebanyakan kecil dan transparan sehingga tidak akan terlihat saat ditempelkan pada kulit wajah.
Stiker jerawat terdiri dari dua jenis, yakni ada yang memiliki kandungan obat dan lainnya tidak mengandung obat. Acne patch biasanya mengandung bahan aktif, seperti tea tree oil (minyak pohon teh), asam salisilat, dan benzoil peroksida.
Sementara itu, acne patch tanpa kandungan obat umumnya terbuat dari hidrokoloid yang berfungsi melindungi jerawat yang sedang meradang. Stiker ini dapat menjadi solusi ampuh saat kulit sedang tak bersahabat karena memiliki kinerja yang baik.
Acne patch akan menyerap cairan dalam jerawat dan melindungi jerawat dari risiko infeksi. Stiker ini juga dapat menjadi salah satu solusi untuk mencegah menyentuh jerawat secara langsung. Pasalnya, kebiasaan ini justru akan memperparah jerawat.
Melansir berbagai sumber, acne patch bisa dipakai pada jerawat yang sedang aktif, mengandung nanah, atau dalam masa penyembuhan. Adapun berikut sederat manfaat acne patch secara umum, termasuk yang berbentuk kecoa yang saat ini sedang viral.
- Menyerap cairan, nanah, dan kotoran dari jerawat sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan.
- Melindungi kulit yang berjerawat dari kontaminasi bakteri, kotoran, atau debu yang bisa saja memperburuk kondisi jerawat.
- Mengurangi peradangan pada jerawat. Beberapa jenis acne patch mengandung bahan yang mampu mengurangi kemerahan dan peradangan, seperti tea tree oil.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti