Apakah Hari Buruh Libur? Begini Ketentuan Berdasarkan SKB 3 Menteri

Rabu, 23 April 2025 | 22:21 WIB
Apakah Hari Buruh Libur? Begini Ketentuan Berdasarkan SKB 3 Menteri
Apakah Hari Buruh Libur (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Libur Panjang Mei 2025

Bagi Anda yang menantikan libur panjang, bulan Mei 2025 mempunyai beberapa kesempatan emas untuk itu. Berikut ini rangkaian libur panjang yang akan terjadi di akhir bulan Mei:

• Jumat, 29 Mei 2025: Libur Kenaikan Yesus Kristus

• Sabtu, 30 Mei 2025: Cuti Bersama Kenaikan Yesus Kristus

• Minggu, 31 Mei 2025: Libur Akhir Pekan

Sejarah Hari Buruh di Indonesia

Sejarah Hari Buruh di Indonesia berawal daei terjadinya sebuah pemberontakan besar di Jambi pada tahun 1916. Peristiwa besar itu membuat pihak kolonial Belanda kewalahan dan menanganinya dengan mengerahkan polisi serta tentara kolonial secara masal.

Kejadian pemberontakan ini kemudian membangkitkan semangat rakyat Indonesia untuk memperjuangkan hak-hak mereka. Para pekerja menuntut pengurangan pajak, kenaikan upah, sampai perbaikan kondisi hidup yang lain, serta tuntutan terhadap hak demokratis sebagai tujuan dari perjuangan kemerdekaan.

Menanggapi gejolak yang semakin memanas, pemerintah kolonial lantas berusaha untuk meredam pergerakan politik rakyat dengan membentuk "Dewan Rakyat" tahun 1917. Anggota dewan tersebut ditunjuk secara langsung oleh pemerintah kolonial, dan membuat rakyat Indonesia menolak keberadaannya lantaran dianggap tidak mewakili suara rakyat.

Setelah itu, berbagai organisasi seperti Sarekat Islam, Budi Utomo, Insulinde, Pasundan, dan Perkumpulan Sosial Demokratis Hindia bersatu untuk membentuk sebuah aliansi yang kemudian disebut sebagai Konsentrasi Radikal pada tahun 1918. Gabungan  serikat buruh ini lantas menggelar aksi mogok massal tepat pada tanggal 1 Mei 1918, sebagai bentuk perlawanan lanjutan.

Peristiwa itulah yang menjadi awal mula Hari Buruh Internasional diperingati oleh bangsa Indonesia, dan juga merupakan peringatan Hari Buruh pertama yang terjadi di wilayah Asia. Setelah itu, serikat buruh memperingati Hari Buruh dengan berbagai kegiatan hingga tahun 1926.

Baca Juga: Kapan Idul Adha 2025? Pemerintah dan Muhammadiyah Sepakat, Ini Jadwalnya

Namun, sejak tahun 1927 hingga menjelang masa kemerdekaan Indonesia, Hari Buruh menjadi sulit diperingati. Hal ini terjadi lantaran adanya kebijakan represif pemerintah kolonial terhadap organisasi politik, dan penangkapan sejumlah aktivis buruh oleh pemerintah Jepang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI