“Smooth ya gue, jago ya,” kata Luna Maya memuji dirinya sendiri usai melancarkan gombalan pada Maxime Bouttier.
Momen manis ini sontak bikin warganet heboh dan langsung membanjiri kolom komentar dengan reaksi yang tak kalah romantis. Terlebih saat dilihat usai sang artis resmi menikah.
"Luna berani loh godain, ga ada jaim2 nya. Berarti yg naksir awal si Maxime ini," kata @ren****.
"Waktu Luna nanya 'kamu bisa gak mengisi hari-hariku', Maxime jawab 'of course'... Ya Allah mak NYESS di hati!," tambah @bab****.
"Dan Alhamdulillah sekarang sudah mengisi hari-harimu mba Maya," ungkap @mut****.
"Disinilah benih-benih cinta mulai bersemi, dan saat bocah sepertinya Maxime sudah suka sama Luna saat pertama kali di sinetron bareng," tulis @lem****.
Dari Gombalan ke Pelaminan
Kini, semua candaan dan rayuan itu berubah menjadi kenyataan manis. Siapa sangka, obrolan ringan di podcast itu menjadi salah satu titik mula kedekatan mereka yang akhirnya berujung pada pelaminan.
Banyak yang menyebut bahwa Luna Maya sudah mengincar Maxime Bouttier sejak awal, dan bisa jadi, memang demikian.
Baca Juga: 7,5 Gram Logam Mulia Setara Berapa Rupiah? Jadi Mas Kawin Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier
Cerita cinta Luna Maya dan Maxime Bouttier membuktikan bahwa kadang, sinyal-sinyal kecil yang dibalut humor justru menyimpan rasa yang besar. Kini, mereka tak hanya berbagi tawa di podcast, tapi juga berbagi hidup sebagai pasangan suami istri.