Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat

Eko Faizin Suara.Com
Selasa, 20 Mei 2025 | 20:18 WIB
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat. [Freepik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk kulit kering, normal, atau kombinasi, pilihlah pelembap berbentuk krim. Sedangkan untuk kulit berminyak, gunakan pelembap berbentuk cair atau gel.

7. Krim mata

Selanjutnya masukkan krim mata dalam urutan skincare malam karena dapat mencegah dan mengatasi garis halus, kantung mata, atau mata panda, tergantung bahan yang terkandung di dalamnya.

Jika ingin mengatasi kantung mata akibat mata sembap atau kelopak mata kendur, Anda bisa mengoleskan krim mata yang mengandung kafein, kolagen, atau antioksidan.

Apabila mau menghilangkan garis-garis halus di sekitar mata, bisa menggunakan krim mata yang mengandung retinol, hyaluronic acid atau ceramide.

8. Krim malam

Ada beragam jenis krim malam, mulai dari yang tujuannya mirip dengan pelembab hingga yang bisa membantu proses perbaikan dan mempercepat penggantian sel kulit.

Jika pemilik jenis kulit yang sudah mengalami tanda penuaan, seperti kerutan, garis halus, dan flek hitam, pilihlah krim malam yang mengandung bahan antiaging, seperti retinol, vitamin C, hingga bahan alami seperti royal jelly.

9. Sleep mask

Baca Juga: 7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu

Sleep mask tidak wajib masuk dalam urutan skincare malam karena cara kerjanya mirip dengan pelembap, yaitu menjaga kelembapan kulit wajah sekaligus mengunci semua bahan dari produk perawatan kulit yang dipakai sebelumnya.

Akan tetapi, tak ada salahnya memasukkan sleep mask dalam urutan skincare malam untuk memaksimalkan efek perawatan kulit di malam hari.

Sleep mask akan memberikan kelembapan ekstra pada kulit, sehingga kulit wajah akan terasa lebih kenyal dan segar saat bangun tidur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI