Siap Merona, Ini 5 Rekomendasi Lip Balm yang Bisa Mencerahkan Bibir Hitam: Mulai Rp30 Ribuan

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Selasa, 22 Juli 2025 | 06:15 WIB
Siap Merona, Ini 5 Rekomendasi Lip Balm yang Bisa Mencerahkan Bibir Hitam: Mulai Rp30 Ribuan
Ilustrasi Penggunaan Lip Balm - Rekomendasi Lip Balm yang Bisa Mencerahkan Bibir Hitam (Unsplash)

Harga Rp40.000.

5. Rosé All Day Juicy Lip Balm

Rosé All Day Juicy Lip Balm (roseallday.co)
Rosé All Day Juicy Lip Balm (roseallday.co)

Jika kamu sedang mencari pelembap bibir yang tak hanya dapat menutrisi, namun juga memberi tampilan segar, produk Rosé All Day Juicy Lip Balm pantas dipertimbangkan. Pelembap bibir satu ini mempunyai pigmentasi tinggi yang mampu untuk menutupi area gelap bibir kamu.

Bahkan nutrisi berupa vitamin C dan E dalam kandungannya pun efektif membantu melembapkan sekaligus mencerahkan bibir. Dengan produk ini kamu dapat memiliki bibir yang lebih sehat dan tampak cerah alami.

Harga Rp138.000.

Cara Mengatasi Bibir Hitam

Produk lip balm di atas kurang efektif dalam mencerahkan warna bibir jika kamu tidak mengubah kebiasaan perawatan bibir sehari-hari. Untuk itu, mulailah ubah kebiasaan harian sebelum kamu menggunakan lip balm. Dengan demikian, nantinya produk bisa dengan maksimal menjaga warna bibir kamu.

Berikut beberapa cara mengatasi warna bibir hitam:

1. Hindari kebiasaan menggigit bibir

Kebiasaan menggigit bibir tak hanya menjadikannya kering, pecah-pecah, hingga iritasi, tetapi juga berpotensi mengubah warnanya jadi gelap.

2. Kurangi konsumsi kafein

Baca Juga: 5 Lip Balm Lokal Underrated: Kualitas Tak Kalah dari Dior, Selamat Tinggal Bibir Kering!

Kafein yang ada pada kopi maupun teh, memang menenangkan. Akan tetapi, sebaiknya kamu mulai membatasi konsumsi kafein harian untuk menjaga warna bibir agar tidak menggelap.

3. Rutin scrub bibir

Sama halnya seperti wajah, bibir juga membutuhkan eksfoliasi agar warnanya tetap cerah. Kamu dapat melakukan eksfoliasi bibir dengan menggunakan scrub setiap dua atau tiga kali dalam seminggu.

4. Gunakan  lip balm sebagai proteksi 

Lip balm sejatinya dapat memberikan proteksi atau perlindungan pada bibir sehingga warna alaminya tak akan berubah. Kandungan SPF di dalam-nya juga terbukti ampuh untuk mencegah warna bibir menggelap akibat sinar UV. 

Demikian rekomendasi lip balm yang bisa mencerahkan bibir hitam. Kamu bisa menyesuaikan kandungan produk dengan kondisi bibirmu agar mendapatkan hasil yang maksimal!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI