Studi Ungkap Perilaku Ciuman Sudah Ada Sejak 20 Juta Tahun Lalu, Lebih Tua dari Peradaban Manusia

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Senin, 24 November 2025 | 08:15 WIB
Studi Ungkap Perilaku Ciuman Sudah Ada Sejak 20 Juta Tahun Lalu, Lebih Tua dari Peradaban Manusia
Ilustrasi ciuman bibir pasangan (Pixabay/dimitrisvetsikas1969)

Pada beberapa populasi, ciuman bahkan dianggap tidak relevan atau tidak higienis. Dengan demikian, meski ada sinyal evolusi kuat, perilaku ini juga sangat dipengaruhi oleh budaya.

Masih mengutip dari CNN (20/11/2025), Adriano Reis e Lameira, psikolog evolusi dari University of Warwick yang tidak terlibat dalam riset ini, mengatakan bahwa bentuk ciuman manusia jauh lebih kompleks daripada sekadar sentuhan mulut. Banyak bentuk sentuhan dan ekspresi kasih yang dianggap sebagai “ciuman” secara budaya tidak selalu melibatkan kontak mulut ke mulut.

Sementara itu, Justin Garcia dari The Kinsey Institute menilai penelitian ini membuka peluang besar untuk studi lanjutan mengenai bagaimana perilaku ini berkembang, siapa yang dipilih seseorang untuk dicium, serta bagaimana teknik dan maknanya berbeda dari satu budaya ke budaya lainnya. Ia menilai ciuman merupakan kombinasi antara faktor biologis dan budaya—bukan sepenuhnya naluri, tetapi juga bukan semata tradisi sosial.

Brindle menutup penjelasannya dengan mengatakan bahwa temuan ini baru merupakan langkah awal. Ia berharap penelitian di masa depan dapat menjawab pertanyaan besar berikutnya: bukan hanya kapan dan bagaimana ciuman muncul, tetapi juga mengapa kebiasaan ini bertahan begitu lama.

Kontributor : Gradciano Madomi Jawa

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI