Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 30 Januari 2026 | 21:30 WIB
Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini
Ilustrasi Emas - Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? (Freepik)

Suara.com - Meskipun dianggap jadi salah satu instrumen investasi terbaik, tak jarang pemilik perhiasan emas kerap merasakan perbedaan yang signifikan antara harga beli dan harga jual kembali emas koleksinya. Bahkan kerap kali membuat keuntungan yang diharapkan jadi berkurang.

Hal ini, bisa diakibatkan karena oleh kurangnya pemahaman terkait strategi penjualan yang tepat.

Sebagai langkah yang tepat untuk benar-benar memperoleh keuntungan maksimal dari investasi emas, investor perlu memahami secara mendalam terkait strategi penjualan emas agar tidak rugi.

Untuk memaksimalkan nilai jual emas, tidak hanya sekadar menunggu harganya naik, namun juga harus memperhatikan serangkaian langkah yang strategis salah satunya mengetahui waktu terbaik menjualnya.

Kapan Waktu Terbaik Jual Emas?

Bagi yang hendak menjual emas koleksinya, pastikan kamu benar-benar mengetahui waktu terbaik untuk menjual emas agar mendapatkan keuntungan yang besar.

Setidaknya, ada beberapa waktu yang dinilai paling pas untuk menjual emas agar harga jualnya lebih tinggi daripada harga membelinya. Ini dia waktu yang tepat:

1. Setelah Disimpan dalam Jangka Waktu Lama (5-10 Tahun)

Emas merupakan salah satu instrumen investasi jangka panjang yang akan terasa keuntungannya usai disimpan dalam kurun waktu bertahun-tahun, seperti 5-10 tahun. Semakin lama Anda menyimpan emas, maka akan semakin besar pula keuntungan yang didapat.

Apabila merasa sudah menyimpan emas dalam waktu yang cukup lama, maka jangan ragu mempertimbangkan untuk menjualnya kembali.

Baca Juga: Jamin Kepastian Usaha, Pengalihan Tambang Emas Martabe ke Perminas Tunggu Hasil Evaluasi

Jika kamu menjual emas dalam jangka waktu pendek (kurang dari lima tahun), sangatlah tidak disarankan lantaran selisih harga beli dan jual (spread) belum tertutupi oleh kenaikan harga.

2. Ketika Harga Emas Naik

Waktu terbaik untuk menjual emas kedua yaitu saat harganya sedang berada pada puncak. Tak dipungkiri, memantau pergerakan harga emas secara berkala ssngatlah disarankan, untuk mengidentifikasi momen kenaikan emas.

Kamu bisa memantau harga emas melalui beberapa situ atau aplikasi terpercaya yang mnyajikan informasi terkait harga emas terkini.

Ketika harga emas berada di titik tertinggi (peak), saat itulah menjadi waktu yang ideal untuk menjualnya.

3. Dijual pada Bulan Juli dan September

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI