Gerindra: Setelah PPP Gabung, Sebentar Lagi PAN dan PKS Menyusul

Siswanto Suara.Com
Senin, 12 Mei 2014 | 10:23 WIB
Gerindra: Setelah PPP Gabung, Sebentar Lagi PAN dan PKS Menyusul
Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto [Suara.com/Adrian Mahakam]

Suara.com - Setelah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mendukung Prabowo Subianto menjadi calon presiden (capres), ada kemungkinan sebentar lagi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) segera menyusul.

“Sebentar lagi ada PAN dan PKS yang sekarang sedang mengerucut (dukung Prabowo). Hampir mendekati kepastian,” kata Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Suhardi kepada suara.com, Senin (12/5/2014).

Dengan bergabungnya Partai Gerindra, PAN, dan PKS, kata Suhardi, berarti tiket Prabowo untuk mendaftar sebagai calon presiden sudah aman.

“Kalau dihitung-hitung, jumlah suaranya kan sudah di atas 30 persen,” kata Suhardi.

Artinya jumlah suara itu melebihi ketentuan KPU. Syarat untuk mengajukan pasangan capres dan cawapres yang ditentukan KPU minimal perolehan suara sah 25 persen dari jumlah suara sah nasional dalam Pileg 2014.

Ditanya mengenai belum kompaknya internal PAN dan PKS dalam mendukung Prabowo , Suhardi mengatakan tetap optimistis semuanya akan kompak.

“Kompak, setahu saya akan baik,” kata Suhardi.

Mengenai siapa calon wakil presiden yang nanti akan mendampingi Prabowo, Suhardi belum dapat mengatakan untuk saat ini.

Suhardi membenarkan bahwa PAN dan PKS telah menyorongkan sejumlah kader terbaik mereka untuk mendampingi Prabowo. PAN mengusulkan Ketua Umum-nya, Hatta Rajasa, sedangkan PKS mengusulkan tiga nama: Hidayat Nurwahid, Ahmad Heryawan, dan Anis Matta.

“Tapi, nanti Ketua Dwan Pembina yang memutuskannya (Prabowo),” kata Suhardi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI