Jadi Anggota DPD, Aceng Fikri Tak Berharap Jabatan

Achmad Sakirin Suara.Com
Rabu, 01 Oktober 2014 | 20:35 WIB
Jadi Anggota DPD, Aceng Fikri Tak Berharap Jabatan
Sebanyak 560 Anggota DPR RI dan 132 anggota DPD RI terpilih periode 2014-2019 hari ini dilantik secara resmi di gedung Nusantara Jakarta, Rabu (1/10). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Bupati Garut, Jawa Barat, Aceng Fikri, kini resmi duduk di parlemen sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Ia menegaskan siap menjalankan aspirasi masyarakat daerah, khususnya di Jawa Barat.

Namun Aceng mengaku tak mengharapkan jabatan ketika ditanya soal jabatan Ketua DPD.

"Kita serahkanlah sama yang lebih layak dari saya. Ada banyak kan," kata Aceng di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/9/2014).

Aceng hari ini, Rabu (1/10/2014) resmi menjadi salah satu anggota DPD yang hari ini resmi sebagai wakil rakyat daerah dari 130 DPD yang dilantik.

Dalam pelantikan siang tadi, Aceng menceritakan ditemani sanak keluarganya lebih dari 50 orang. Mereka menyaksikan Aceng mengucap sumpah menjadi anggota DPD periode 2014-2019.

"Banyak saya bawa keluarga, sekitar 50 orang," kata Aceng.

Aceng Fikri, sempat menjabat Bupati Garut pada tahun 2008 bersama wakilnya, Dicky Candra. Aceng dilengserkan dari jabatannya pada tahun 2013 terkait pernikahan siri singkatnya dengan seorang perempuan bernama Fani Oktora selama empat hari.

Aceng sendiri terpilih menjadi anggota DPD RI dengan memperoleh suara pada urutan ketiga di Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat dengan meraih 1.139.556 suara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI