Via Facebook Jokowi Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Prabowo

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 17 Oktober 2014 | 12:21 WIB
Via Facebook Jokowi Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Prabowo
Presiden terpilih, Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Prabowo Subianto, di Jakarta, Jumat (17/10) [suara.com/Bowo Raharjo].

Suara.com - Usai bertemu dengan rivalnya di pemilihan presiden pada Juli lalu, Joko Widodo mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo Subianto yang pada hari ini, 17 Oktober, genap berusia 63 tahun.

Seperti yang diberitakan sebelumnya Jokowi menyambangi kediaman keluarga Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat pagi (17/10/2014). Itu adalah pertemuan pertama kedua tokoh usai pemilihan presiden dan dalam kesempatan itu untuk pertama kalinya Prabowo mengucapkan selamat atas kemenangan Jokowi.

"Pak Prabowo Subianto adalah bagian dari hidup saya, bagian dari perjalanan saya," tulis Jokowi dalam akun Facebook-nya.

"Saya akan selalu mengenangnya sebagai orang yang baik dan bersama-sama menjadikan bangsa dan negara ini lebih baik. Selamat ulang tahun Pak Prabowo," ucap mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Prabowo lahir di Jakarta pada 17 Oktober 1951. Ia adalah putera begawan ekonomi Soemitro Djojohadikoesoemo.

Prabowo menghabiskan sebagian besar hidupnya di dunia militer. Ia pernah menjabat sebagai Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus dan Panglima Komando Strategis Angkatan Darat.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI