Hilang, Ratu Kecantikan Ditemukan Sudah Jadi Mayat

Ruben Setiawan Suara.Com
Rabu, 19 November 2014 | 21:21 WIB
Hilang, Ratu Kecantikan Ditemukan Sudah Jadi Mayat
Ratu kecantikan Honduras, Maria Jose Alvarado Munoz, hilang jelang penyelenggaraan Miss World di London, Inggris (missworld.com).

Ratu kecantikan Honduras yang diberitakan hilang sejak 13 November lalu, ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa pada hari Rabu (19/11/2014). Sedianya, sang ratu kecantikan akan berangkat ke London, Inggris, untuk mengikuti ajang Miss World, beberapa hari setelah dirinya dinyatakan hilang.

Mayat Maria Jose Alvarado, (19), dan saudarinya, Sofia, ditemukan terkubur tak jauh dari sebuah sungai di kawasan pegunungan Santa Barbara, lokasi yang berjarak 180 km dari ibu kota Honduras, Tegucigalpa.

"Saya dapat mengkonfirmasi bahwa Alvarado dan saudarinya telah ditemukan... kami juga telah menemukan senjata pembunuh serta kendaraan yang dipakai untuk membawa keduanya ke tempat mereka dikubur," kata kepala unit penyelidikan kriminal Leandro Osorio.

Alvarado dan saudarinya, Sofia, hilang sejak 13 November lalu. Keduanya terakhir kali terlihat saat meninggalkan sebuah pesta dengan sebuah mobil yang tidak memiliki plat nomor.

Juru bicara kepolisian Jose Coello mengatakan, pihaknya tengah menginterogasi Plutarco Ruiz, kekasih adik perempuan Alvarado, dan seorang lelaki lain bernama Aris Maldonado. Keduanya diyakini sebagai orang-orang terakhir yang terlihat bersama dua perempuan raib itu.

"Keduanya diinterogasi sebagai bagian dari penyelidikan hilangnya Alvarado dan saudarinya. Kami berharap bisa segera mengetahui peran keduanya (dalam kasus ini)," kata Coello. (Reuters)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI