Eko Sumbang Medali Perak di Olimpiade, Ini Cuitan Jokowi

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 09 Agustus 2016 | 17:16 WIB
Eko Sumbang Medali Perak di Olimpiade, Ini Cuitan Jokowi
Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, memperlihatkan medali perak yang diraihnya pada kelas -62 kg putra Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, (8/8) [AFP/Goh Chai Hin]

Suara.com - Presiden Joko Widodo bersyukur atas tambahan medali yang didapat Indonesia pada ajang Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil. Seperti diketahui, Indonesia mendapat tambahan medali yang kembali datang dari cabang angkat besi.

Kali ini, medali itu disumbangkan lifter andalan Merah Putih, Eko Yuli Irawan, di kelas -62 kg putra, Senin (8/8/2016) malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB. Eko membawa pulang medali perak setelah mencatatkan total angkatan 312 kg.

Atas prestasi ini, Presiden Jokowi mengungkapkan rasa syukur melalui akun Twitter-nya. Tak lupa, presiden juga mengucapkan selamat kepada Eko yang telah membuat bangga nama Indonesia, serta menyemangati atlet Indonesia lainnya yang belum bertanding.

"Alhamdulillah, nambah lagi medali perak di Olimpiade Rio 2016. Eko Yuli Irawan di cabang angkat besi. Ayo, atlet Indonesia semangat! -Jkw," cuit Presiden Jokowi pada, Selasa (9/8/2016).

Sumbangan medali perak yang diberikan Eko membuat perolehan medali Indonesia menjadi dua perak. Sebelumnya, lifter putri, Sri Wahyuni Agustiani, telah lebih dulu menyumbangkan medali serupa di kelas -48 kg putri.

Bagi Eko sendiri, ini adalah medali ketiganya di tiga Olimpiade terakhir. Pada dua Olimpiade sebelumnya, lifter kelahiran Lampung, 24 Juli 1989, ini menyumbangkan medali perunggu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI