Suara.com - Capres dan Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto – Sandiaga Uno mendapatkan dukungan dari PPP hasil dari Musyawarah Kerja Nasional (Muktamar) Jakarta. Kesamaan dalam visi menjadi alasan PPP mantap untuk mendukung Prabowo - Sandiaga di Pilpres 2019.
Ketua Umum PPP hasil mukernas Jakarta Humprey Djemat bersama puluhan kader mendatangi kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).
Seusai melakukan pembicaraan internal bersama Prabowo, mereka melakukan deklarasi dukungannya.
Saat deklarasi, Humprey menjelaskan PPP Jakarta telah melangsungkan Muktamar pada 15 dan 16 November 2018.
Hasil muktamar itu, seluruhnya sepakat untuk mendukung Prabowo – Sandiaga. Tak hanya itu, keputusan itu juga berasal dari masukan para ulama serta kiai.
"Maka tidak lain pilihan untuk calon 2019 adalah nomor urut 02 yaitu Bapak Haji Prabowo Subianto dan Bapak Haji Sandiaga Uno," kata Humprey di kediaman Prabowo.
Prabowo mengungkapkan bahwa dirinya akan tanggung jawab atas adanya dukungan yang diberikan oleh PPP hasil muktamar Jakarta tersebut.
"Saya menerima dukungan ini dengan penuh rasa tanggung jawab dengan penuh tekad untuk tidak mengecewakan harapan rakyat dan Harapan Bangsa Indonesia seluruhnya," kata Prabowo.