Ajak Masyarakat Mencoblos, Ma'ruf Amin: Tak Guna Kalau Tak Datang ke TPS

Rabu, 17 April 2019 | 08:37 WIB
Ajak Masyarakat Mencoblos, Ma'ruf Amin: Tak Guna Kalau Tak Datang ke TPS
Maruf Amin kampanye di Bogor. (Antara)

Suara.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Maruf Amin mengajak masyarakat Indonesia yang sudah memiliki hak pilih untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS).

"Tidak ada gunanya kalau enggak ada datang ke TPS. Mereka datang ke TPS, itu yang kita harapkan," ujar Ma'ruf Amin di kediamannya Jalan Situbondo 12, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/4/2019).

Ketua nonaktif MUI ini mengimbau pada masyarakat untuk tidak takut datang ke TPS. Sebab, menurutnya TNI dan Polri telah memastikan jalannya Pemilu 2019 aman dan damai.

"Jangan terprovokasi. Semuanya aman tentara Polisi - TNI siap mengamankan," ucap Ma'ruf.

Cawapres pasangan Capres petahana Joko Widodo (Jokowi) itu optimis akan memenangkan Pilpres 2019 tahun ini.

"Ita perasaannya menang saja," kata dia.

Untuk diketahui, Maruf akan menggunakan hak pilihnya di Koja, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (17/4/2019) sekitar pukul 9.00 WIB. Maruf bersama istri Wury Estu Handayani terdaftar sebagai DPT di TPS 051, RT 007, RW 08, Kelurahan Koja.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI