TPS Tempat Maruf Amin Nyoblos Telat Buka 30 Menit

Rabu, 17 April 2019 | 07:53 WIB
TPS Tempat Maruf Amin Nyoblos Telat Buka 30 Menit
TPS Maruf Amin. (Suara.com/Tyo)

Suara.com - Calon wakil presiden nomor urut 01 Maruf Amin dijadwalkan akan menggunakan hak pilihnya di Koja, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (17/4/2019) 09.00 WIB. Namun TPS baru dibuka pukul 07.30 WIB.

Maruf Amin bersama Istri terdaftar sebagai DPT di TPS 051, RT 007, RW 08, Kelurahan Koja, Jakarta Utara.

Berdasarkan pantauan Suara.com, kesibukan di TPS 051 yang terletak di Jalan Deli, Lorong 26 ini sudah terlihat sejak pukul 07.00, keramaian warga sudah mulai terlihat sejak pagi namun TPS baru dibuka pukul 07.30 WIB karena para petugas TPS melakukan sumpah dan mengecek kotak suara terlebih dahulu.

Sementara dalam aturan Komisi Pemilihan Umum atau KPU no 9 tahun 2019 pasal 46, TPS seharusnya sudah mulai dibuka pukul 07.00 WIB sampai pukul 13.00 WIB.

Rencananya, Maruf Amin akan berangkat ke TPS dari kediamannya di Jalan Situbondo, Menteng, pukul 08.00 WIB dan mencoblos di TPS 51 pukul 09.00 WIB. Setelah mencoblos, Ma'ruf akan kembali ke rumah Situbondo untuk memantau proses hitung cepat dari kediamannya itu.

Sementara, capres Joko Widodo dijadwalkan akan menggunakan hak pilihnya di TPS 008, Jalan Veteran Raya, Kelurahan Gambir, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. TPS 008 tersebut berada di Gedung Lembaga Administrasi Negara (LAN).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI