SBY dan Megawati Salaman, TKN: Jangan Kaitkan dengan Politik

Senin, 03 Juni 2019 | 14:49 WIB
SBY dan Megawati Salaman, TKN: Jangan Kaitkan dengan Politik
Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (kiri) berbincang dengan Presiden Ke-5 Megawati Soekarnoputri (kanan) saat menghadiri pemakaman ibu negara Ani Yudhoyono di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMP) Kalibata, Jakarta, Minggu (2/6). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Suara.com - Juru Bicara TKN Jokowi-Maruf, Ace Hasan Syadzily menanggapi soal pertemuan antara Susilo Bambang Yudhoyono dengan Megawati Soekarnoputi saat proses pemakaman Ani Yudhoyono di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan. Di sana SBY dan Megawati salaman.

Ace menilai kehadiran Megawati di sana ialah atas dasar kemanusiaan. Menurutnya, hadirnya Megawati juga membuktikan bahwa aspek kemanusiaan menjadi hal yang utama terlepas dari situasi dan kondisi politik yang tengah berlangsung.

"Apa yang dilakukan Ibu Mega sesungguhnya mencerminkan sikap bahwa perbedaan politik tak mesti membuat jalinan kemanusiaan dan persaudaraan juga terputus begitu saja," kata Ace dihubungi Suara.com, Senin (3/6/2019).

"Ibu Mega hadir di saat yang tepat di mana beliau menguatkan agar Pak SBY tabah ditinggalkan orang yang dicintainya," sambungnya.

Ace meminta agar semua pihak tidak mengaitkan momen pertemuan SBY dan Megawati ke dalam ranah politik. Karena, kata dia, pertemuan terdebut murni atas dasar kemanusiaan atad berpulangnya Ani Yudhoyono.

"Sekali lagi, janganlah pertemuan ini dinilai secara politis. Pertemuan ini harus dilihat dalam momentum kemanusiaan," tandasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI