Komisaris Besar Polisi dan Anak Saling Lapor Terkait Dugaan KDRT

Minggu, 26 Juli 2020 | 15:21 WIB
Komisaris Besar Polisi dan Anak Saling Lapor Terkait Dugaan KDRT
Ilustrasi kekerasan rumah tangga (visualphotos.com)

Suara.com - Seorang Komisaris Besar Polisi berinisial RD diduga terlibat dalam kasus penganiayaan dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap putrinya berinisial A. Kedua pihak, kini saling melapor ke polisi atas kejadian itu.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono mengatakan, kejadian itu berawal dari tingkah RD yang menyeret keponakannya.

Namun, tindakan itu langsung coba dihalau oleh sang anak dengan mengigit RD. Lantaran tak terima digigit, dia langsung menampar sang anak.

"Setelah digigit bapaknya (RD) langsung menampar anaknya, besoknya hari sabtu ibu dan anaknya laporan ke Polsek Kelapa Gading," kata Argo di Lapangan Tembak, Senayan, Jakarta, Minggu (26/7/2020).

Tak lama setelah dilaporkan ke Polsek Kelapa Gading, RD yang menjabat Penyidik Utama TK I Rowassidik Bareskrim Polri melaporkan balik tindakan sang anak ke Polres Jakarta Utara.

"Saling lapor KDRT penganiayaan satu keluarga, akhirnya ditarik semua ke Polres Jakut laporannya," ucapnya.

Kasus ini terungkap ketika, A mengunggah suara rekamanan dugaan KDRT melalui akun instagram pribadinya dan ramai diperbincangkan netizen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI