Pura-pura Mau Tambal Ban, Eka Malah Bawa Kabur Motor Kawannya Sendiri

Iwan Supriyatna Suara.Com
Sabtu, 05 September 2020 | 06:44 WIB
Pura-pura Mau Tambal Ban, Eka Malah Bawa Kabur Motor Kawannya Sendiri
Ilustrasi motor. (Unsplash/Daniele Fantin)

Suara.com - Anggota Polsek Batam Kota menangkap Eka Feri Setiawan (24) usai membawa kabur sepeda motor yang dipinjamnya di kawasan Ocarina, Batam.

Pria itu menjadi buron polisi usai dilaporkan Yansen ke Mapolsek Sekupang karena membawa kabur sepeda motor miliknya. Eka menghilang dan tak bisa dihubungi sejak Kamis (27/8/2020) lalu.

Kapolsek Batam Kota, AKP Restia Octane menyebutkan jika tersangka meminjam sepeda motor temannya dengan alasan sepeda motornya pecah ban, tanpa curiga korban kemudian meminjamkan.

"Ditunggu sejam, pelaku kemudian tak kunjung datang yang akhirnya korban mencari pelaku dan menemukan sepeda motor yang biasa dipakai tersangka untuk membawa galon tidak ditambal. Korban mencari tersangka hingga ke kosnya. Ternyata ia sudah kabur," kata Kapolsek dilansir dari Batamnews.co.id jaringan Suara.com, Sabtu (5/9/2020).

Korban mencoba menghubungi tersangka, namun HP-nya sudah tidak aktif lagi. Korban melaporkan kerugian kehilangan kendaraan itu dengan nilai Rp 9.500.000.

Unit Reskrim Polsek Batam Kota yang di pimpin oleh Kanit Reskrim mendapat informasi keberadaan tersangka di kawasan ocarina.

Pria tersebut berhasil diamankan bersama kendaraan yang dibawanya kabur. Anggota reskrim Polsek Batam Kota mencocokkan dengan laporan yang ada di Mapolsek Sekupang.

Pelaku beserta barang bukti diserahkan ke Polsek Sekupang untuk proses selanjutnya. Ia menjadi tersangka kasus penggelapan.

Berita ini sebelumnya dimuat Batamnews.co.id jaringan Suara.com dengan judul "Bawa Kabur Motor Teman, Eka Diciduk Polisi di Ocarina"

Baca Juga: Horor! Subuh-Subuh Ada Sepeda Motor Honda Tua Jalan Sendiri

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI