Viral Pengantin Pria Mirip Jokowi, Warganet Heboh

Minggu, 01 November 2020 | 10:50 WIB
Viral Pengantin Pria Mirip Jokowi, Warganet Heboh
Pengantin mirip Jokowi. (Facebook/Arta Pratama Rias Pengantin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Aktor Korea Mirip Jokowi

Sebelumnya, Aktor Korea Selatan Shin Sung Rok mendadak disamakan dengan Presiden Indonesia, Joko Widodo. Kemiripan keduanya bahkan kini heboh di Twitter.

Tidak sedikit netizen yang membuat kolase Shin Sung Rok dengan presiden yang akrab disapa Jokowi ini. Terutama saat tokoh antagonis di drama My Love From The Star ini tersenyum.

Akun Twitter @yourclouds memperlihatkan ekspresi wajah Shin Sung Rok tengah tersenyum. Begitu pula dengan Jokowi yang mengenakan peci menunjukkan ekspresi wajah serupa.

“Shin Sung Rok pasti???” tulisnya pada Minggu (16/8/2020).

Tidak disangka, postingan itu disambut antusias warga Twitter. Buktinya saja sudah ada lebih dari 1.500 retweet dan komentar.

“Nyokap gue pas nonton drama, ‘Senyumnya mirip Jokowi’,” tulis pemilik akun @ustadchen.

“Kemarin nonton drama dia di Last Empress bareng abangku. Terus dia bilang, ‘loh, cowoknya kayak Jokowi ya?’” ujar pengguna akun lain.

“Yah, memang mirip sih ya sekilas kelihatannya,” timpal akun @kejunean.

Baca Juga: Kocak! Sesama Anak Gunung, Usai Akad Pengantin Ini Angkut Ransel dan Tenda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI