Pengecekan Kartu Keluarga (KK) juga dapat dilakukan melalui SMS maupun WhatsApp. Hanya dengan mengirimkan pesan melalui format berikut ini, data Kartu Keluarga dapat langsung dikirimkan.
Cara cek KK online melalui SMS cukup ketik: Cek#KTP#NIK dan kirim ke nomor milik Disdukcapil Kemendagri 0815-3636-9999.
Jika dilakukan melalui WhatsApp, dapat cek KK online dengan mengirimkan pesan dengan format: nama lengkap sesuai KTP, NIK, kelurahan/kecamatan/kabupaten/kota, dan kirim ke nomor 0813-2691-2479.
4. Cara Cek KK Online Melalui Email
Cara cek KK secara online juga dapat dilakukan melalui email. Untuk mengecek KK melalui email dapat mengirimkan pesan melalui callcenter.dukcapil@gmail.com dengan format #NIK#Nama_Lengkap#Nomor_Kartu_Keluarga#Nomor_Telp#Keluhan. Pesan akan segera direspon dalam waktu 1 x 24 jam.
Demikian cara cek KK online yang dapat kalian coba dan tidak perlu berkunjung ke Dukcapil. Selamat mencoba.
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat