Kisah 15 Tahun Angela Merkel Menjadi Kanselir Jerman

Senin, 23 November 2020 | 16:27 WIB
Kisah 15 Tahun Angela Merkel Menjadi Kanselir Jerman
DW
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada awal November, Jerman kembali memberlakukan lockdown parsial untuk membendung laju sebaran virus corona SARS-CoV-2.

Dalam pidatonya di parlemen Jerman Bundestag, akhir Oktober lalu, Merkel memperingatkan bahwa musim dingin ini akan menjadi musim dingin yang panjang.

“Musim dingin ini akan sulit. Empat bulan yang panjang dan sulit, tapi itu akan berakhir,” ujar Merkel, seraya mengatakan bahwa dia memahami "frustrasi" atas pandemi ini dengan adanya aturan pembatasan baru, tetapi dia mendesak anggota parlemen dan publik untuk melakukan apa yang mereka bisa lakukan untuk memperlambat penyebaran.

"Kebebasan bukan berarti bisa melakukan apa pun yang Anda inginkan," katanya.

"Kebebasan adalah tanggung jawab."

Kanselir Merkel juga mengecam maraknya teori konspirasi dan informasi bohong yang beredar di masyarakat saat dunia berusaha memerangi virus ini.

“Kebohongan, disinformasi, dan teori konspirasi tidak hanya merusak debat demokrasi, tapi juga perang melawan virus," kata Merkel.

Dikagumi Barrack Obama

Pada Selasa (17/11) mantan Presiden AS Barrack Obama merilis buku memoarnya dan secara khusus memuji Angela Merkel di buku itu.

Baca Juga: Merkel Soal Pemilu AS: Jerman Berdampingan dengan AS Atasi Masalah Global

Dalam yang berjudul A Promised Land ini, Obama menulis bahwa Merkel pada awalnya memandang Obama dengan skeptis - mungkin karena pidato Obama yang dinilai kuat dan dengan "retorika yang berlebihan."

REKOMENDASI

TERKINI