3 Cara Download Scribd, Mudah dan Cepat!

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 04 Februari 2021 | 16:40 WIB
3 Cara Download Scribd, Mudah dan Cepat!
Ilustrasi download, cara download Scribd (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengakses materi pembelajaran bisa dilakukan dari mana saja. Bisa mengandalkan materi yang diberikan tenaga pengajar, atau secara mandiri memanfaatkan situs online seperti misalnya Scribd. Nah, mau tahu bagaimana cara download Scribd dengan mudah?

Scribd adalah salah satu situs yang menyediakan file materi pembelajaran dalam bentuk iPaper dari berbagai sumber. Scribd sudah banyak dimanfaatkan oleh pelajar di seluruh dunia.

Cara download Scribd sendiri tidak sulit jika Anda sudah jadi member. Tapi bisakah hal ini dilakukan tanpa harus jadi member atau gratis? Tentu saja bisa.

Setidaknya ada 3 cara download Scribd dengan cepat, gratis, dan tanpa harus login. Cara ini memanfaatkan layanan online lain yang bisa dengan mudah diakses melalui browser yang Anda miliki.

Dengan Menggunakan DocDownloader.com

Situs ini bisa digunakan untuk mengunduh file yang Anda temukan di Scribd. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memanfaatkan situs tersebut untuk mengunduh file yang ada di situs berbagi dokumen lain seperti Academia, ISUUU, atau juga Slideshare.

Lalu bagaimana cara menggunakan DocDownloader.com untuk mengunduh file yang diperlukan di Scribd?

  • Pertama, temukan dokumen di Scribd yang ingin Anda unduh, kemudian salin tautan dokumen tersebut (Copy link).
  • Buka docdownloader.com, dan pilih opsi Scribd Downloader.
  • Tempelkan tautan dokumen yang sebelumnya sudah disalin tadi ke dalam kolom yang tersedia, dan lanjutkan dengan klik Get Link.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul tombol Download, pastikan Anda mencentang bagian pernyataan im not a robot, kemudian klik Download PDF.
  • Setelah selesai, Anda tinggal mengklik hasil unduhan, dan dokumen sudah dapat Anda gunakan.

Simple bukan?

Cara Download Scribd dengan AutoGenerateLink.info

Baca Juga: Cara Download Lagu dari Spotify, Bikin Hemat Kuota

Cara kedua yang bisa Anda gunakan adalah dengan memanfaatkan layanan situs AutoGenerateLink.info. Sama seperti situs sebelumnya, AutoGenerateLink.info juga bisa digunakan untuk mengunduh file dari berbagai situs seperti YouTube, SoundCloud, ZippyShare, dan sebagianya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI