Menkes Bakal Gelar Banyak Vaksinasi Massal di Daerah Lain

Kamis, 04 Februari 2021 | 16:57 WIB
Menkes Bakal Gelar Banyak Vaksinasi Massal di Daerah Lain
Menkes Budi Gunadi Sadikin. (instagram @sekretariatkabinet)

Suara.com - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin berencana melakukan vaksinasi Covid-19 massal lagi. Nantinya tidak hanya di Jakarta, daerah lain juga akan diadakan kegiatan serupa.

Vaksinasi massal pertama berlangsung di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (4/2/2020). Ditargetkan minimal 3.500 tenaga kesehatan disuntik vaksin produk Sinovac dalam satu hari.

Budi menjelaskan, selain di Jakarta, setidaknya ada empat daerah lain yang juga melangsungkan vaksinasi massal.

"Jadi kita bikin sekali di Jogja, di Universitas Gajah Mada, kita sudah coba di Surabaya, kita dah coba di Makassar. Sekarang lagi jalan di Sabuga di Bandung," ujar Budi di Istora Senayan.

Menurutnya, lima daerah yang sudah mengadakan vaksinasi massal ini akan menjadi percontohan. Selanjutnya dari agenda yang sudah digelar ini, akan dievaluasi untuk kedepannya diadakan lebih banyak lagi di daerah lain.

"Nanti pada saat suntikan massal yang besar-besaran, ini dibuka setiap hari. Tapi untuk seluruh rakyat. Kalau ini kan untuk nakes saja," jelasnya.

Di vaksinasi tahap pertama ini, pihaknya menargetkan 1,5 juta tenaga kesehatan menerima vaksin sampai akhir Februari nanti. Dengan cara menggelar vaksinasi massal, maka diharapkan target itu akan tercapai.

"Kita yakin akan mampu lebih banyak lagi dan lebih cepat lagi melayani vaksinasi publik. karena jumlahnya lebih banyak kan. Ini nakes kan 1,5 juta seluruh indonesia," pungkasnya.

Baca Juga: Spaduk Prokes Jangan Kendor di Vaksinasi Massal, Jokowi Sampaikan Pesan Ini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI