Ketahanan Pangan, TNI-Polri Kompak Dukung Jalannya Food Estate Sumba Tengah

Senin, 15 Februari 2021 | 19:51 WIB
Ketahanan Pangan, TNI-Polri Kompak Dukung Jalannya Food Estate Sumba Tengah
TNI-Polri Kompak Dukung Jalannya Program Food Estate di Sumba Tengah. (Dok. Kementan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berikutnya, sambung Irawan, TNI siap membantu penggunaan traktor dan alsintan lainya untuk mendukung percepatan masa tanam dan panen.

"Kita akan melakukan pendampingan sampai selesai masa tanam dan panen yang dilakukan secara bergiliran melalui 3 shift. Jadi tidak ada waktu yang kosong. Semua bergerak," katanya.

Danramil 1603/03 KTN Kapten Infanteri Adisan menambahkan bahwa semua arahan tersebut akan dilaksanakan dengan melibatkan semua unsur, termasuk oara petani, pembuka agama dan masyarakat sekitar. Adisan juga berharap, kegiatan ini berlanjut hingga meluas di tiap Desa dan Kecamatan.

"Yang jelas selama ada program food estate kami selalu ada di lapangan dan akan melakukan pendampingan pada kelompok tani di 5 zona setiap hari. Tentu TNI berharap program ini terus berlanjut, sehingga masyarakat Sumba Tengah merasakan dmpak dari program ini," katanya.

Mengenai hal ini, Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengucapkan terimakasih atas partisipasi unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) dan keterlibatan TNI-Polri sebagai pendamping petani.

"Kepada Gubernur, Bupati, Ketua DPRD serta jajaran unsur Muspida, termasuk Kapolres dan Dandim saya menyampaikan terimaksih karena kalian betul-betul menggerakkan energi masyarakat dan kelompok tani untuk mau menghadapi tantangan-tantangan yang dihadapi. Semoga pertanian kita semakin lebih baik," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI