Beberapa Kejadian Dialami Keluarga yang Posting Video Cabai Diduga Dicat

Siswanto Suara.Com
Senin, 22 Maret 2021 | 11:59 WIB
Beberapa Kejadian Dialami Keluarga yang Posting Video Cabai Diduga Dicat
Seorang Ibu rumah tangga memilih cabai rawit di Pasar Induk Rau Serang, Banten, Selasa (9/3/2021). ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

Membeli di pedagang sayur keliling

Belum lama ini, Suryati membeli cabai rawit dari pedagang sayur keliling langganannya.

“Saya beli satu ons dari Mbak Iluh, harganya Rp11 ribu,” kata Suryati dalam laporan Beritajatim, Minggu (21/3/2021).

Semula dia tak menemukan kejanggalan. Kejanggalan mulai dirasakan setelah sampai di dapur dan cabai dicuci.

“Awalnya itu, warnanya bagus merah, tapi mengkilat. Kemudian, saya goreng sama bawang merah dan bawang putih, kemudian cabai itu meletus kok cabainya malah warnanya berubah jadi putih. Tapi, minyaknya berubah merah.”

“Saya takut, pusing apa saya yang salah. Apa saya mau mati. Kemudian saya panggil anak saya untuk melihat.”

Untuk memastikannya lagi, Suryati meminta tolong cucu untuk memeriksa. 

“Kemudian cucu saya datang dan melihat cabai yang saya goreng itu. Kemudian diambil videonya nggak tahu kalau masuk Facebook,” kata dia.

Perubahan fisik cabai rawit juga dilihat oleh beberapa anggota keluarga lain.

Baca Juga: Perekam Video Viral Cabai Dicat Dibawa Polisi, Suryati: Cucu Saya Tak Salah

“Dari plastik itu saya bilang cabainya bagus, warnanya itu mengkilat, bagus-bagus gitu. Tapi kayak warna lipstik. Tapi setelah digoreng kok warnanya jadi gitu,” ujar Nofi Hanifah, cucu dari Suryati.

Kasus tersebut kini menjadi perhatian pihak berwajib.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI