Suara.com - Sejumlah petugas dari TNI dan Polri memperketat penjagaan di gereja Katedral Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (1/4/2021). Hal ini bertepatan dengan kejadian aksi teror penyerangan terhadap Mabes Polri yang terjadi kemarin Rabu (31/3/2021).
Gereja Katedral sendiri merupakan tempat yang akan sering dikunjungi mengingat besok, Jumat (1/4/2021) merupakan hari peringatan wafatnya Isa Al Masih atau Jumat Agung.
Pantauan Suara.com di lokasi, sejumlah petugas gabungan dari TNI-Polri sedang berjaga di bagian luar gereja. Terlihat mereka juga memegang senjata lengkap di lokasi.
Selain itu disiagakan juga mobil taktis milik kepolisian yang sedang diparkir. Bahkan ada juga tim penjinak bom dari kepolisian yang bersiaga.
Setiap orang dan jemaat yang memasuki gereja pun diperiksa menggunakan alat khusus pendeteksi bahan peledak.
Di lokasi, Kapolsek Sawah Besar, AKP Maulana Mukarom, mengatakan ada 150 petugas gabungan yang disiagakan.
"Ada 150 petugas gabungan TNI-Polri, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan," ujar Maulana, Kamis (1/4/2021).
Dengan adanya peningkatan pengamanan, Maulana berharap kegiatan Jumat Agung sampai paskah akan berjalan dengan aman.
"Kami berharap jemaat atau umat Kristiani merasa nyaman dengan adanya penjagaan ini. Semoga damai selalu di Indonesia," pungkasnya.
Baca Juga: Pemerintah Akan Bongkar Seluruh Pihak yang Terlibat Terorisme